WEB LAMA
29 Agustus 2022

MAD PEMBENTUKAN BKAD

Kepala Desa Tambakrejo sebagai inisiator mengundang para delegasi Desa dari kelima Desa di Kecamatan Magetan untuk mengikuti Musyawarah Antar Desa (MAD). Musyawarah ini dalam rangka pembentukan Badan Kerjasama Antar Desa atau yang biasa disingkat dengan BKAD di Kecamatan Magetan.Acara diselenggarakan pada hari senin pagi tanggal 29 Agustus 2022 dengan mengambil tempat Aula Kecamatan Magetan.MAD ini diikuti oleh delegasi desa sebagaimana telah ditunjuk sebelumnya melalui musdes kerjasama antar desa di masing-masing desa. Tak hanya Kepala Desa, delegasi juga berasal dari unsur perangkat Desa dan BPD.Camat Magetan, Sekcam Magetan dan Pendamping Desa juga turut hadir dalam MAD guna memberikan pendampingan dalam pelaksanaan MAD.Karena belum adanya ketua BKAD terpilih, peserta menunjuk Kepala Desa Purwosari sebagai pimpinan musyawarah.Poin-poin yang disepakati dari hasil MAD yaitu :1. Dibentuknya BKAD di Kecamatan Magetan2. Ditetapkannya Nama BKAD yaitu "Maber Kecakot" atau singkatan dari Maju Bersama Kecamatan Magetan3. Ditunjuknya Kepala Desa Tambakreo sebagai Ketua BKAD4. Penetapan Sekretariat BKAD yaitu di kantor Desa TambakrejoHasil yang telah disepakati selanjutnya dituangkan dalam berita acara yang ditandatangani oleh para Kepala Desa dengan mengetahui Camat Magetan.Setelah terbentuknya BKAD, direncanakan akan diadakan pertemuan lanjutan guna membahas program kerja BKAD.
SYAIFUDIN ROZAKI (SEKRETARIS DESA)    DARTO SUSANTO (KAMITUWO 1)    SUGENG LAMIDI (KAMITUWO 2)    HARI SUPRAYITNO (KAMITUWO 3)    SUHARNO (KASI KESEJAHTERAAN)    FATMIATI (KAUR KEUANGAN)    ALDORA AYU FITRI MAHARANI (KAUR PERENCANAAN)    JARWO ADI SAPUTRO (KASI PELAYANAN)    NURUL NUR AGUSTINA (KAUR TU DAN UMUM )    HARTONO (KEPALA DESA)    DIYAH SANTI MUHARRAMAH (KASI PEMERINTAHAN)